Thursday, September 16, 2010

Tujuan Hidup


Semakin kita dewasa semakin kita dihadapkan pada berbagai persoalan. Tidak seperti anak kecil yang mungkin tidak perlu sibuk memikirkan berbagai hal yang ada karena ada sosok orang tua atau mungkin orang yang lebih tua yang mampu membimbing dia. Tapi ketika kita menginjak usia dewasa itulah sebenarnya saat dimana kita harus berjuang lebih untuk menentukan arah hidup kita.

Yang gw rasa satu hal yang banyak orang kejar tentunya adalah bagaimana caranya bertahan hidup. Bagaimana hidup tenang, yaitu dengan mencari uang sebanyak banyaknya..

Buat gw sendiri uang itu sangatlah penting, cuma rasanya seperti disayangkan..hidup gw selama ini cuma ditujuankan pada itu. Melihat semua orang bergeliat demi mencapai jabatan tinggi, profesi yang mapan, gaji yang besar hanya untuk tujuan mencapai uang yang bisa membuat mereka nyaman.

Semua pelajaran yang dihafalkan, semua gelar dan prestasi yang dicapai emang ditujuankan untuk mencapai kenyamanan dalam hidup.

Memang manusia harus punya strategi untuk membuat hidupnya nyaman, tiada kekurangan, bisa bertahan hidup, ada uang untuk makan, uang untuk beli ini itu. Tapi lebih dari itu semua yang gw tangkap adalah gimana melalui hidup gw bisa memberkati banyak orang, menghasilkan sesuatu untuk membuat hidup ini lebih baik, mencapai tujuan tertinggi dari kehadiran kita di dunia ini. Maka semua itu akan ditambahkan ke kita.